Tips Saat berburu wisata Kuliner di Jakarta

Tips Saat berburu wisata Kuliner di Jakarta

Karir-Up.com - Wisata kuliner atau biasanya disebut sebagai wisatanya para pecinta rasa, baik itu makanan atau minuman merupakan kegiatan yang saat ini mulai menyenangkan sekaligus mengenyangkan.

Bagaimana tidak, setiap kali kita berhenti di suatu tempat resto atau warung di pinggiran jalan, kita akan selalu mencoba kuliner yang ada di tempat itu.

Wah, kalau gitu kenyang terus kan sang perut ini. Kalau sudah masalah perut, apa pun kulinernya, pasti disikat! Yang penting rasanya Maknyus kata pak Bondan. Hihi.

Wisata kuliner beberapa tahun belakangan ini menjadi populer, wisata yang berhubungan dengan selera rasa dan perut ini mulai naik kelas dan dilirik oleh para pengusaha untuk membuka tempat wisata kuliner. Indikasinya bisa dilihat dari banyaknya majalah cetak, online, tayangan TV, maupun radio yang menampilkan objek-objek wisata kuliner dari berbagai tempat. Hal ini juga menaikkan rating suatu daerah dalam kunjungan wisatawannya, karena para wisatawan sekarang ini juga mencari kuliner khas dari suatu daerah digunakan sebagai oleh-oleh untuk keluarga.

Di Jakarta pun banyak tempat wisata kuliner yang bisa Anda kunjungi. memang salah satu alternatif tempat yang menarik pagi para pecinta kuliner. Misalnya, untuk mencari restoran Seafood dan Sunda sudah bisa ditemukan di berbagai tempat di sudut kota Jakarta.

Namun, agar tidak membingungkan Anda dalam berwisata kuliner di Jakarta. Monggo di simak Tips Berwisata kuliner di Ibu Kota.

  • Pilih tempat wisata kuliner sesuai minat, selera, dan isi kantong Anda.


Sebelum melangkah, mencari informasi sebanyak mungkin, baik lewat media cetak, elektronik, online maupun lewat milis atau orang yang pernah datang ke objek wisata kuliner yang Anda ingin tuju. Misalnya, Anda berminat berwisata
pastinya tempatnya di pantai, so nanti pasti kulinernya Seafood. Tapi jangan lupa, lihat dulu isi kantong Anda.

  • Tanyakan bagaimana mencapai tempat tersebut


Apakah bisa dijangkau dengan kendaraan umum atau dengan sepeda motor saja. Atau anda bisa mencari menggunakan GPS atau Google Map jika Anda menggunakan Gadget tertentu.

Hal paling otentik adalah bertanya pada penduduk setempat. Tanyalah pada tukang ojek atau tukang parkir ataupun orang di hotel tempat Anda menginap, di mana tempat makan tersebut. Jika mereka bingung dalam merekomendasikan rumah makan yang Anda maksud, tanya saja tempat makan favorit mereka saat makan siang.

Tanyakan pula tempat makan favorit mereka saat menghabiskan akhir pekan di luar rumah bersama keluarga.

  • Pastikan harganya

 Jika uang Anda pas-pasan, sebelum memesan makanan pastikan Anda menanyakan harganya. Berbeda dengan restoran, warung makan biasanya tak punya menu maupun tak menampilkan daftar harga.

Walaupun beberapa rumah makan memasang daftar menu di dinding. Atau yang udah canggih nih, ada beberapa restoran yang meng-online-kan restorannya, jadi Anda hanya perlu melihatnya dari website berbagai daftar harganya.

  • Lihatlah Kebersihan dari tempat kuliner tersebut


Misalnya apakah setelah memotong daging ia tak lupa mencuci tangan untuk menyajikan makanan yang siap dihidangkan.

Lalu apakah peralatan makan seperti gelas, piring, dan sendok-garpu dicuci dengan benar-benar bersih atau disterilkan dari bakteri, toh misalnya di oven, agar steril dari bekteri.

Nah, demikianlah sekelumit Tips berburu Kuliner di Kota Jakarta, dimana pun tempat kulinernya, yang penting makanannya maknyus.

Jangan sampai  Anda jauh-jauh ke Jakarta dan tidak menemukan selera kuliner yang Anda inginkan hanya karena kecewa dengan kebersihannya, atau tempatnya yang jauh.

So, Anda Gratis mengikuti tips dari kami atau tidak. Intinya, wisata kuliner di Jakarta harus Anda temukan. Jadi, anda bias mulai mencari informasi baik itu dari website atau dari iklan di berbagai media.

Semakin bertambah wawasan kuliner Anda, semakin besar terbuka peluang Anda untuk menjadi pengusaha kuliner. Buktikan sendiri!

Berlangganan Artikel Terbaru Via E-Mail Gratis !

0 Response to "Tips Saat berburu wisata Kuliner di Jakarta"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel